21 Pasien COVID-19 di Bangka Meninggal Dunia

Sungailiat,Bangka, – Satuan gugus tugas COVID-19 Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatat jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di daerah itu sampai saat ini berjumlah 21 orang.

Juru bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka, Boy Yandra di melalui pesan resmi Rabu mengatakan, 21 orang pasien COVID-19 yang dinyatakan meninggal dunia berasal dari sejumlah wilayah kecamatan termasuk satu orang pasien inisial S (44) jenis kelamin perempuan asal Kecamatan Pemali.

“S meninggal dunia di rumah sakit dengan riwayat memiliki penyakit penyerta di rumah sakit Depati Bahrin Sungailiat pukul 20.00 WIB dan di makamkan di TPU Pemali pukul 03.20 WIB dini hari,” jelasnya.

Dikatakan, 21 orang pasien COVID-19 yang meninggal dunia masing-masing dari Kecamatan Sungailiat sebanyak sembilan orang, Belinyu sebanyak tiga orang, Kecamatan Mendo Barat terdapat dua orang.

Kecamatan Pemali empat orang kemudian masing-masing satu orang dari Kecamatan Merawang, Riau Silip dan Kecamatan Puding Besar.

“Semua pasien COVID-19 yang meninggal dunia di makamkan sesuai SOP protokol kesehatan dengan melibatkan TNI Polri, BPBD, tenaga relawan serta pihak terkait dari masing-masing wilayah kecamatan,” kata Boy Yandra.

Terjadi penambahan pasien COVID-19 yang meninggal dunia setelah sebelumnya pasien yang sama asal Kecamatan Puding Besar meninggal dunia.

Menurutnya, tim dari Dinas Kesehatan melakukan upaya pencegahan penyebaran virus jenis baru dari pasien COVID-19 yang meninggal dunia dengan pelacakan “tracking”, penelusuran “tracing” dan pengujian “testing” serta penyemprotan cairan desinfektan di lingkungan sekitar radius 100 meter.

Berdasarkan data informasi COVID-19, akumulasi pasien COVID-19 tercatat 1.786 orang, 1,702 pasien sembuh dan 21 pasien meninggal dunia.

“Saya tekankan seluruh masyarakat tanpa terkecuali agar tetap disiplin menerapkan prokes COVID-19 sebagai langkah awal mencegah dan memutus rantai penyebaran virus itu yang hingga sekarang belum ditemukan obatnya,” katanya. (Ant)